Senin, 18 Juni 2012

Laut

Laut adalah sekumpulan air yang luas di muka bumi yang memisah atau menghubungkan suatu benua atau benua dengan benua atau pulau lainnya. Secara umum samudera lebih luas dan dalam dari pada laut. Pengklasifikasian laut dapat dijelaskan sebagai berikut.

Menurut Letaknya
a.    Laut tepi terletak di tepi benua. Contoh : Laut Cina Selatan, Laut Jepang, Laut Arab dan Laut Utara
b.    Laut Tengah terletak di antara dua benua. Contoh :    Laut Tengah ( di antara benua Eropa dan Afrika)
c.    Laut Pedalaman adalah laut yang di kelilingi oleh daratan benua yang hampir seluruhnya terkepung benua. Contoh : Laut Kaspia, Laut Hitam dan Laut Mati
d.    Selat adalah laut sempit yang terletak di antara dua pulau atau benua. Contoh : Selat Sunda
e.    Teluk adalah bagian laut yang menjorok kedarat. Contoh : teluk Siam


Menurut Kedalamannya
a.    Zona Litoral terletak di pantai antara air laut pasang naik dan air lait pasang surut.
b.    Zona Neritik terdapat di laut dangkal sampai ke dalaman 200 meter
c.    Zona Batial terletak di laut dalam dengan kedalaman 200 sampai 2.000 meter.
d.    Zona Abisal terdapat di laut sangat dalam dengan kedalaman lebih dari 2.000 meter.

Menurut Luasnya
a.    Samudera
Samudera adalah hamparan perairan di muka bumi yang sangat luas dan menghubungkan suatu benua dengan benua yang lainnya
b.    Laut
Laut adalah perairan di muka bumi yang luas dan menghubungkan suatu pulau dengan pulau lainnya
c.    Selat
d.    Teluk

Menurut Proses Terjadinya
Laut di Indonesia menurut proses terjadinya dibedakan menjadi tiga bagian laut sebagai berikut
a.    Paparan Sunda adalah wilayah laut Indonesia di bagian barat yang meliputi Selat Malaka, Laut Cina Selatan, Selat Karimata, Selat Sunda dan laut Jawa
b.    Wilayah Indonesia bagian tengah yang meliputi laut – laut dalam seperti Laut Sulawesi, Laut Maluku, Laut Banda dan Laut Seram
c.    Paparan Sahul adalah wilayah Indonesia di bagian timur yang meliputi Laut Aru dan Laut Arafuru.

Menurut Reliefnya
a.    Paparan benua (shelf) adalah dasar laut yang dangkal dengan kedalam rata-rata 200 meter dan terletak di sepanjang pantai suatu benua atau di tepi sekeliling benua. Contoh : Paparan Sunda dan Paparan Sahul
b.    Palung laut (trench) adalah dasar laut yang dalam dan sempit dengan dinding yang curam membentuk cororng dan memanjang berkedalaman lebih dari 5.000 meter. Contoh : Palung Mindanau (11.500 meter)
c.    Lubuk laut (bekken) adalah dasar laut berbentuk cekung
d.    Gunung laut adalah gunung yang dasarnya terdapat di dasar laut, baik yang menjulang di atas permukaan laut atau tidak
e.    Punggung laut adalah punggung pegunungan di dasar laut
f.    Atol adalah pulau karang di laut yang berbentuk menyerupai cicin yang sangat besar
g.    Laguna adalah bagian laut dangkal di tengah atol atau suatu bagian laut dangkal yang terbendung pasir atau batu karang
Itulah yang saya ketahui tentang laut sumbernya adalah buku catatan sekolah dan buku ips terpadu 1b semester 2 penerbit erlanngga disusun oleh tim abdi guru. Maaf jika ada salah penulisan atau kata-kata terimakasih

Tidak ada komentar:

Posting Komentar